Salam Sejahtera,
Pada kesempatan ini saya akan membahas mengenai sebuah
program fitness yang bernama “bulking”.
Bulking sendiri adalah fase waktu yang dialokasikan seseorang untuk menambah
masa otot dengan penambahan body fat yang sesedikit mungkin. Bagi kalian yang
merasa kurus / kurang berisi bisa melakukan program fitness ini.
Ada 3 hal yang perlu
diperhatikan mengenai Bulking :
1. Diet
dan nutrisi
Inti
dari nutrisi selama bulking kalori masuk dari makanan harus lebih besar
dibandingkan dengan kalori yang dibakar. Misalnya kebutuhan kalori saya
2500/hari maka saya harus melebihkan sekita 500kalori dan membuat asupan kalori
saya menjadi 3000/hari.
Kalori ekstra ini dimaksudkan untuk
membuat tubuh memiliki cadangan energy dan nutrisi lebih untuk membangun jaringan
otot baru. Kelebihan 500 kalori per hari telah terbukti cukup bagi tubuh untuk
menambah jaringan otot tapi tidak sampai berlebihan sehingga tubuh mulai
menyimpan kalori ekstra tersebut dalam bentuk lemak.
2. Weight
Training
Latihan
beban untuk menambah massa otot harus berat, keras, dan singkat (tidak terlalu
lama). Rentang repetisi yang digunakan 6-10, jumlah set 3-4 set untuk tiap
exercise. Waktu latihan jangan terlalu lama, tidak lebih dari 90 menit untuk
setiap sesi. Setiap otot besar(bahu,dada,punggung,paha) cukup dilatih 1x
seminggu. Dengan melatih 1x seminggu menjamin recovery rekuperasi otot secara
maksimal. Yang perlu anda ketahui adalah otot
tumbuh bukan saat sedang dilatih, tetapi ketika kita sedang istirahat.
3. Cardio
Beberapa
orang menghindari cardio ketika sedang bulking karena cardio benar-benar akan
membakar kalori kita dengan cepat, namun hal ini tidak dapat disamaratakan pada
setiap orang, karena ada orang yang dapat menimbun lemak dengan cepat untuk itu
kita perlu melakukan cardio namun tidak boleh over sehingga body fat kita tetap
terjaga.
Sekian
informasi mengenai bulking dari saya, semoga bermanfaat bagi anda sekalian yang
ingin membuat badan anda menjadi berisi namun bebas lemak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar